
Daftar Isi
Saat ini Homers bisa melakukan pembayaran PBB secara online dengan sangat mudah. Melalui cara bayar PBB online tersebut memungkinkan Homers membayar tanpa harus keluar rumah. Lalu seperti apa tutorialnya? Berikut pembahasan selengkapnya.
Pengertian PBB
Pajak Bumi dan Bangunan merupakan biaya yang harus Homers setorkan atas keberadaan tanah serta bangunan yang memberi kedudukan maupun kedudukan sosial ekonomi. Karena PBB sifatnya kebendaan, artinya untuk besaran tarifnya ditentukan sesuai kondisi objek bumi maupun bangunan yang ada.
Maksud objek PBB yaitu tanah maupun bangunan yang dipungut pajak. Beberapa yang termasuk objek PBB yaitu:
- Ladang
- Sawah
- Pekarangan
- Kebun
- Tambang
Lalu objek bangunan dalam PBB meliputi:
- Rumah tinggal
- Gedung bertingkat
- Bangunan usaha
- Kolam renang
- Pagar mewah
- Jalan tol
- Pusat perbelanjaan
Baca Selengkapnya: Mau Bayar Pajak Properti? Simak Contoh Perhitungan PBB Ini!
Cara Bayar PBB Secara Online
Perlu Homers tahu bahwa terdapat beberapa panduan untuk membayar Pajak Bumi dan Bangunan. Banyak mitra pemerintah yang menawarkan layanan pembayaran pajak secara online maupun melalui aplikasi.
1. Melalui Website Resmi
Pengecekan website resmi untuk Pajak Bumi dan Bangunan online berbeda di setiap daerah. Semua realisasi penerimaan PBB tersebut telah diserahkan ke pemerintah daerah, baik tingkat kabupaten/kota maupun provinsi.
Maka dari itu masing-masing daerah menyediakan situs yang berbeda bagi masyarakat yang ingin mengecek serta melakukan pembayaran. Memang beberapa daerah masih belum memiliki layanan pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan online.
Bagi yang ingin mengecek apakah daerah Homers mempunyai situs pembayaran PBB online atau tidak, tinggal buka browser lalu masukkan kata kunci “cek PBB (spasi) nama daerah). Jika muncul, kemungkinan daerah Homers sudah menyediakan layanan tersebut.
Berikut beberapa contoh situs resmi PBB yang bisa Homers akses:
- DKI Jakarta: www.dpp.jakarta.go.id
- Bogor: pbb.kabbogor.net/login
- Tangerang: pbb.tangerangkota.go.id
- Bekasi: e-pbb.bekasikota.go.id
- Depok: pbb-bphtb.depok.go.id
- Kutai Kartanegara: bapenda.kukarkab.go.id
- Semarang: e-pbb.semarangkota.go.id
2. Melalui Shopee
Cara bayar PBB selanjutnya yaitu melalui Shopee. Seperti yang Homers tahu, Shopee bukan sekadar tempat untuk berbelanja berbagai kebutuhan seperti pakaian, barang-barang elektronik, maupun perabotan rumah tangga.
Melalui Shopee, Homers juga bisa melakukan pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan. Langkah-langkahnya yaitu:
- Buka Shopee di smartphone
- Masuk ke menu “Pulsa, Tagihan, & Hiburan”
- Lalu pilih PBB
- Silakan Homers masukkan NOP atau Nomor Objek Pajak
- Pilih tahun pajak yang hendak Homers bayar, lalu pilih daerah
- Pilih “Lihat Tagihan”
- Cek rincian tagihan
- Ketika sudah sesuai, Homers tinggal pilih opsi Checkout lalu pilih Metode Pembayaran sesuai yang diinginkan
- Pilih “Bayar Sekarang”
3. Melalui Tokopedia
Selain Shopee, Homers juga bisa melakukan pembayaran PBB lewat Tokopedia. Untuk langkah-langkahnya juga sangat mudah. Berikut tutorial selengkapnya.
- Masuk ke aplikasi Tokopedia
- Pilih PBB Online
- Silakan Homers masukkan nomor PBB
- Nanti rincian akan muncul secara otomatis ketika nomor yang Homers masukkan benar
- Pilih opsi Bayar
- Tentukan metode pembayaran yang Homers inginkan
- Sistem langsung memproses pembayaran PBB. Selanjutnya, Homers akan memperoleh notifikasi bahwa pembayaran telah selesai
Baca Selengkapnya: Balik Nama Sertifikat Rumah: Proses, Syarat, dan Biayanya
4. Traveloka
Cara bayar PBB juga bisa melalui e-commerce lainnya yaitu Traveloka.
- Buka aplikasi Traveloka
- Pilih ikon “PBB”
- Homers atur wilayah bangunan
- Masukkan NOP
- Pilih tahun pembayaran
- Nanti akan muncul jumlah yang harus Homers bayar
- Selesaikan pembayaran
5. Indomaret
Indomaret juga menyediakan layanan bagi Homers yang ingin melakukan pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan. Homers bisa langsung mengunjungi website klikindomaret sehingga pembayaran cukup dilakukan dari rumah.
- Buka website klikindomaret.com
- Akan terlihat beberapa menu. Homers scroll ke bawah sampai nanti menemukan menu “Pulsa dan Paket Data”, “BPJS”, “Listrik PLN”, dan lain-lain
- Pilih opsi “Selengkapnya” di bagian tersebut
- Lalu geser kursor panah sampai nanti terlihat “Pajak Bumi dan Bangunan”. Pilih opsi tersebut
- Masukkan NOP lalu bayar untuk tahun. Akan muncul jumlah tagihannya
- Jika Homers ingin melakukan pembayaran, tinggal pilih “Bayar”
6. Lewat m-Banking BCA
Cara bayar PBB bisa juga Homers lakukan lewat bank-bank di Indonesia. Salah satunya bisa melalui aplikasi mobile banking BCA.
- Buka BCA Mobile dan login
- Pilih menu “Pembayaran”
- Pilih menu “Pajak”
- Cari dan pilih opsi “PBB”
- Masukkan NOP yang biasanya sudah ada di SPPT PBB
- Pilih tahun pembayaran sesuai tagihan
- Silakan Homers teliti lagi informasi terkait data terlampir dan jika sudah sesuai, sekarang lanjutkan pembayaran
- Masukkan PIN mobile banking untuk konfirmasi transaksi
- Simpan bukti pembayaran
Sudah Paham Tentang Cara Bayar PBB?
Sekian pembahasan seputar langkah-langkah pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan. Jadi, pembayarannya bisa secara online sehingga sangat memudahkan Homers karena bisa membayar kapan saja serta di mana saja.
Nah, untuk mendapatkan informasi menarik lainnya seputar dunia konstruksi, finansial, arsitektur, hingga persoalan bangunan rumah, Homers bisa langsung kunjungi blog Gethome sekarang!
Baca Selengkapnya: AJB Asli Dipegang Siapa? Cari Tahu di Sini Biar Tidak Salah